Yahoo! Geocities Resmi Ditutup

Oktober 26, 2009

Mungkin sudah banyak sahabat blogger yang tahu akan berita ini. Sebenarnya sinyal-sinyal akan ditutupnya layanan gratis ini sudah terlihat sejak lama. Perkembangan dunia maya yang tidak diikuti dengan peningkatan oleh para mentor Geocities membuat layanan ini tidak bisa bersaing dan akhirnya menyerah kalah dari seleksi alam. Dan hari ini tanggal 26 Oktober 2009, Yahoo! Geocities menutup usia setelah lelah menjaga eksistensinya selama 10 tahun terakhir ini.

Yahoo! Geocities closed.jpg

Seperti yang dilansir vivanews.com, layanan free web hosting Yahoo! Geocities secara resmi ditutup hari ini tanggal 26 Oktober 1990. Padahal 1 tahun yang lalu ketika Yahoo membeli Geocities, situs ini merupakan situs bertrafik tertinggi ketiga, di bawah AOL dan Yahoo. Menurut ComScore Media Metrix, pada Desember situs itu memiliki 19 juta pengunjung unik (unique visitor). Kini, situs itu ditutup karena ketinggalan zaman.

Kabarnya, Geocities.com tak mampu beradaptasi di era Web 2.0, yang memungkinkan user untuk mengintegrasikan aplikasi pihak ketiga ke dalam situs mereka. Entah kenapa, Yahoo tak meng-upgradenya sesuai perkembangan zaman. Hal inilah yang menyebabkan Geocities tak mampu bersaing dengan rival-rivalnya di dunia maya. Keadaan ini diperburuk dengan masalah krisis finansial global yang menyebabkan penyedia jasa hosting situs web itu kehilangan pengiklannya. Hal itu mempercepat Geocities kalah dalam 'seleksi alam'.

Yah, kehilangan ini mungkin sangat berpengaruh bagai sahabat yang setia memakai layanan ini. Secara jelas semua account beserta isinya akan dihapuskan dari dunia maya. Tak sedikitpun meninggalkan jejak.(*bb/inf)


Referensi :
* Image : http://www.vivanews.com

Artikel Terkait Dengan Kategori :



Share this article on :

0 comments:

Posting Komentar

Silakan bagi sahabat yang ingin berkomentar, memberi kritik, dan saran sebagai apresiasi dalam tulisan ini. Saya pribadi sangat menghargai dan menghormati apapun bentuk apresiasi yang sahabat berikan. Terima kasih!!

 
© Copyright 2009-2011 bliyanbayem All Rights Reserved.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.